Rekomendasi Tempat Destinasi Wisata di Mandalika yang Tercantik Part 2

Rekomendasi Tempat Destinasi Wisata di Mandalika

lombokrentcar.idMandalika, menjadi salah satu destinasi paling dibicarakan di Indonesia. Sebabnya tak lain karena keberadaan sirkuit bertaraf internasional yang digunakan untuk ajang balapan bergengsi MotoGP.

Mandalika sendiri merupakan kawasan pesisir yang berada di Kabupaten Lombok Tengah dengan luas wilayah 1.035 hektare. Keindahan bentang pantai yang elok dan besarnya potensi pariwisata di Mandalika, membuat kawasan ini terpilih menjadi salah satu Destinasi Super Prioritas (DSP).

Mandalika adalah destinasi wisata di daerah Lombok yang terkenal memiliki segudang keindahan alam di dalamnya. Dikelilingi oleh keindahan alam yang luar biasa, Mandalika adalah tempat di mana keajaiban alam dan budaya dapat dilihat bersamaan. Dengan pasir putih yang lembut, air laut yang jernih, dan budaya lokal yang kaya. Maka dari itu, Mandalika wajib masuk dalam tujuan wisata Anda.

Penasaran apa saja? Simak dibawah ini yang telah kami rangkum untuk Anda.

Daftar Destinasi Wisata yang Paling Cantik di Mandalika

Rekomendasi Tempat Destinasi Wisata di Mandalika

1. Pantai Selong Belanak

Pantai ini terkenal karena pasirnya yang lembut dan lautnya yang tenang, membuatnya menjadi tempat yang ideal untuk berenang dan bersantai. Pantai Selong Belanak juga cocok untuk berselancar bagi para penggemar olahraga air.

2. Goa Kotak

Seperti namanya, goa ini berbentuk kotak. Keunikan inilah yang membuat destinasi wisata di Mandalika ini menjadi ngehits. Bukannya berbentuk lorong panjang yang menyempit atau melebar, Goa Kotak menghadirkan goa dengan lorong berbentuk kubus, tanpa stalagmit atau stalagtit, dan di ujungnya menyajikan pemandangan laut lepas yang luar biasa. Asyiknya lagi, letak goa ini berada di atas bukit, sehingga siapapun bisa menikmati keindahan panorama alam di Mandalika.

3. Desa Adat Ende

Selain Desa Adat Sade, juga ada Desa Adat Ende, yang dihuni oleh sekitar 37 kepala keluarga dari suku Sasak. Di sini, Anda bisa melihat sepenuhnya kehidupan warga suku Sasak yang sangat tradisional.

Anda bisa berkeliling desa, yang dipenuhi dengan rumah khas suku sasak, yang terbuat dari anyaman alang-alang dan bambu dengan lantai dari tanah yang dicampur kotoran kerbau atau sapi. Anda juga bisa melihat aktivitas warganya, dan jika beruntung menyaksikan proses pernikahan warga yang menarik.

4. Pantai Serenting

Pantai Serenting juga bisa menjadi destinasi wisata alternatif di Mandalika. Namun demikian, nuansa asyik dan keindahannya tidak kalah dengan pantai ngehits lain di Mandalika. Seperti halnya pantai indah lain di Mandalika, Pantai Serenting juga memiliki pasir putih yang lembut dengan ombak yang asyik untuk berselancar.

Salah satu spot ikonik di Pantai Serenting adalah tengkong alias jamur dalam bahasa Sasak, yang terletak di tengah laut. Pantai ini juga cenderung sepi, jadi pas untuk dijadikan tempat bersantai tanpa banyak gangguan.

5. Desa Sukarare

Desa ini terletak tak jauh dari Desa Sade. Di Desa Sukarara, masyarakat Suku Sasak juga masih menjaga adat dan budayanya. Tak bedanya dengan Desa Sade, menenun menjadi pekerjaan sehari-hari masyarakat Desa Sukarara.

Bahkan, masyarakat Desa Sukarara kerap membuat motif tenun yang memiliki nilai sejarah yang tinggi. Salah satu motif yang dibuat di desa ini dan memiliki nilai sejarah tinggi adalah motif Subanalae. Motif ini merupakan motif tenun yang dibuat oleh istri raja selama berbulan-bulan di kamarnya.

Anda yang berkunjung ke Desa Sukarara bisa ikut belajar menenun bersama para pengrajin tenun. Tak hanya itu, Anda juga bisa berfoto di depan rumah Adat Sukarara dengan mengenakan pakaian adat.

6. Batu Payung

Anda harus tahu, kalau Batu Payung merupakan salah satu Landmark dari Mandalika. Tempat Wisata di Mandalika yang satu ini wajib banget Anda kunjungi. Batu Payung bukan sekedar bongkahan batu karang raksasa biasa, batu ini memiliki bentuk yang sangat unik dan khas layaknya sebuah payung.

Letaknya yang berada di tepian laut yang menambah kesan sangat estetis. Karenanya tak jarang para turis atau wisatawan menjadikan Batu Payung sebagai latar berfoto. Lokasi dari Batu Payung sendiri berada di Jalan Kuta Lombok, Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, NTB, atau tidak jauh dari Pantai Tanjung Aan.

Kesimpulan

Bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk mencoba salah satu rekomendasi tempat destinasi wisata di Mandalika yang tercantik diatas? Pastikan jika Anda mengunjungi rekomendasi tempat destinasi wisata di Mandalika diatas dengan menggunakan layanan sewa mobil dari Lombok Rent Car yang akan memastikan liburan Anda menjadi lebih mudah dan nyaman.

Another Article

MORE CONTENT