lombokrentcar.id – Mataram memiliki pesona keindahan alam dan keragaman budayanya, menjadi destinasi yang sangat menarik untuk dieksplorasi. Ketika Anda berencana menjelajahi keunikan disini, sewa mobil Honda Brio dengan sopir di Mataram dari Lombok Rent Car dapat menjadi pilihan yang sangat bijaksana.
Sewa mobil Honda Brio dengan sopir di Mataram menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Bukan tanpa sebab, selain memiliki kualitas terjamin dengan layanan sopir juga akan memberikan kemudahan yang maksimal selama perjalanan liburan Anda.
Jika Anda tertarik untuk menyewanya, pastikan Anda telah membaca artikel berikut ini.
Mobil Honda Brio merupakan salah satu mobil hatchback dari PT Honda Prospect Motor, yang memang sudah dikenal dengan kualitas dari produk-produk yang dihasilkan. Dengan segudang keunggulan yang dimilikinya mobil ini akan sangat cocok untuk Anda bawa saat berlibur di Mataram.
Tidak Percaya? Simak dibawah ini keunggulan yang dimiliki oleh Honda Brio.
1. Mesin Berperforma Tangguh
Honda Brio memiliki performa mesin yang tangguh, Mesin bensin i-VTEC yang handal menawarkan ketangguhan. Didukung juga performa mesin yang tangguh dengan tenaga terbesar dikelasnya, dengan tenaga maksimal 90 PS pada 6.000 rpm, serta torsi maksimal 110 Nm pada 4.800 rpm.
2. Fitur Keselamatan Terjamin
Ketika berbicara tentang kendaraan, keselamatan selalu menjadi prioritas utama. Honda Brio dilengkapi dengan serangkaian fitur keselamatan canggih, termasuk SRS Airbags, Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), dan fitur Vehicle Stability Assist (VSA). Dengan perlindungan ini, pengemudi dan penumpang dapat merasa aman dan nyaman setiap saat.
3. Fitur Hiburan yang Canggih
Dalam dunia yang terus berkembang secara digital, Honda Brio menyadari pentingnya konektivitas. Fitur infotainment memungkinkan pengemudi terhubung dengan smartphone mereka, mengakses navigasi real-time, panggilan telepon, dan bahkan mendengarkan musik favorit tanpa mengalami gangguan.
4. Interior yang Nyaman
Honda Brio memberikan ruang interior yang luas dan nyaman. Desain kursi yang ergonomis memberikan kenyamanan optimal pada setiap perjalanan. Fleksibilitas kursi lipat memberikan opsi tambahan untuk memaksimalkan ruang kargo, membuat mobil ini ideal untuk kebutuhan Anda selama liburan.
5. Desain Eksterior Sporty
Mobil Honda Brio memberikan sentuhan dinamis dan sporty pada desain eksteriornya. Ditambah lagi dengan dimensi yang besar sekaligus memberikan ruang kabin dan bagasi yang semakin lapang dan fungsional. Dengan mengusung tema Proud Over Class pada bagian depan Honda Brio terdapat garis yang menyambungkan front grille ke Healight dan memberikan kesan premium sekaligus sporty.
Kota Mataram yang menjadi pusat ibukota Provinsi Nusa Tenggara Barat dan berada di Pulau Lombok ternyata memiliki destinasi unik dan lengkap yang wajib untuk di kunjungi. Tempat wisata di Mataram ini pun memiliki akses yang mudah untuk di jangkau.
Berikut ini 3 destinasi wisata di Mataram yang memiliki pesonanya tersendiri.
1. Kota Tua Ampenan
Kota Tua Ampenan adalah tempat bersejarah yang ada di Mataram, sehingga kota tua ini menjadi tempat yang wajib dikunjungi ketika berada di Mataram. Menyimpan banyak cerita, tempat wisata di Mataram yang satu ini memiliki jajaran bangunan-bangunan dengan arsitektur Belanda. Tempat ini banyak dikunjungi untuk mengabadikan momen dengan nuansa retro.
2. Pantai Loang Baloq
Pantai Loang Baloq berada di sisi selatan Kota Mataram. Tempat wisata di Mataram yang satu ini bukan hanya memiliki panorama keindahan pantai saja, namun juga berbalut dengan wisata religi. Banyak wisatawan dari berbagai kalangan datang berkunjung ke tempat ini untuk menikmati keindahan sunset di sore hari.
3. Pura Taman Air Mayura
Salah satu tempat wisata di Mataram yang sayang untuk dilewatkan adalah Wisata Pura Taman Air Mayura. Tempat wisata yang satu ini berlokasi di Jalan Purbasari nomor 29, Mayura, Kecamatan Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat. Anda dapat merasakan suasana serta kultur Hindu yang masih kental di area wisata ini. Selain memiliki desain serta pemandangan yang sangat menarik, tempat ini juga dikenal suci dan bersejarah.